ENDE,( redaksi76.com), – Ditengah kesibukan melakukan serangkaian kegiatan di Jakarta, Bupati Ende, Drs. Djafar Achmad menempatkan diri bertemu Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Ayodhia Kalake guna membahas sejumlah program Pembangunan NTT khususnya di Kabupaten Ende, diantaranya terkait stunting, Kematian Ibu dan Anak (KIA), kemiskinan extrim, perhubungan.
Pertemuan dua pejabat ini berlangsung pada hari Jumat, 1 September 2023 di ruang kerja Ayodhia Kalake di Jakarta.
Demikian disampaikan Bupati Ende, Drs. Djafar Achmad saat dikonfirmasi wartawan media pada Sabtu,( 02 September 2023), terkait kunjungan silaturahminya bertemu Ayodhia Kalake.
“Kemarin sore tanggal 1 September 2023, di ruang kerja beliau (Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake, red), sebagai bupati saya harus melakukan silaturahmi dan bicara dengan beberapa program untuk NTT,” jelas Djafar.
Politisi PDI Perjuangan ini mengungkapkan, ada beberapa hal penting yang dibicarakan bersama Penjabat Gubernur NTT antara lain terkait sejumlah program Pembangunan Pemerintah Daerah (Pemda) NTT khususnya Kabupaten Ende yakni soal penanganan stunting, KIA, penangan kemiskinan extrim, dan perhubungan.
CATATAN REDAKSI :Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut diatas, Anda dapat mengirimkan artikel dan /atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami,sebagaimana diatur dalam pasal (1) ayat (11) dan (12) Undang-undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.
Artikel/berita dimaksud dapat dikirim melalui email : berita76gmail.com atau ke no kontak : +62 813 3982 5669 / +62 812 3646 2309.